Sopir CRV selamat dari maut ditabrak KA Babaranjang

id tabrakan, sopir selamat ditabrak ka

Sopir CRV selamat dari maut ditabrak KA Babaranjang

Mobil warga ditabrak kereta babaranjang di Baturaja, Rabu (Foto Antarasumsel.com/14/E Permana)

Baturaja (ANTARA Sumsel) - Sopir mobil Honda Crv BG454 RD Rosmala Dewi (46) warga Kelurahan Air Paoh Kecamatan Baturaja Timur, Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan selamat dari maut setelah kendaraan dikemudikannya rusak berat ditabrak kereta api angkutan batu bara rangkaian panjang.

Informasi di lapangan, peristiwa naas itu terjadi Rabu sekitar pukul 07.00 WIB di perlintasan kereta api kelurahan Air Gading, Kecamatan Baturaja Barat saat korban hendak pulang dari mengantar anaknya sekolah di sekitar lokasi.

Tiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP) di perlintasan kereta api (KA) yang tidak dilengkapi palang pintu tersebut, korban melintas bersamaan dengan kereta api angkutan batu bara rangkaian panjang (Babaranjang) Lokomotif CC 20517 dari arah Tanjung Karang tujuan Palembang.

"Saat itu korban sempat keluar dari mobil. Diduga panik tiba-tiba korban hendak masuk lagi ke dalam kendaraan dan berhasil saya cegah hingga nyawa korban selamat," kata Madet (41) warga Air Gading di Baturaja, Rabu.

Menurut Madet, beruntung korban tidak mengalami luka, hanya saja mobil miliknya rusak berat di bagian sebelah kiri ditabrak kereta hingga terseret lebih dari 125 meter dari lokasi kejadian.

"Korban meminta saya mengambilkan tas miliknya di dalam mobil kemudian langsung pulang," ungkapnya.

Sementara itu, suami korban Saipul saat ditemui di lokasi kejadian mengaku tidak menyaka peristiwa naas itu terjadi hingga mobil mewah miliknya rusak berat ditabrak KA Babaranjang.

"Namanya juga musibah, yang paling penting istri saya selamat sekarang sudah ada di rumah tidak mengalami luka," katanya seraya mengatakan saat kejadian ia sedang ada di rumah.

Pantauan di lapangan, di lokasi kejadian Kapolres OKU AKBP Mulyadi dan Kepala Stasiun Tiga Gajah Amancik sibuk berkomunikasi dengan jajaran PT KAI melalui pesawat HT (handy Tolki).

Di sisi lain Satuan Lalu Lintas Polres OKU Unit Kecelakaan Lalu Lintas dipimpin Kanit Laka Ipda Andi Priadi sibuk melakukan olah TKP.

Kemudian mobil yang ditabrak KA Babaranjang sudah diderek dan dibawa ke Satlantas Mapolres OKU.

"Pengendara mobil tidak mengalami luka, sekarang sudah dijemput oleh keluarganya," kata Kapolres AKBP Mulyadi.

Kecelakaan yang terjadi di perlintasan KA ini sempat membuat arus lalu lintas menjadi macet, karena terjadi pada jam sibuk beraktivitas.

Sementara warga yang bedomisili di Air Gading dan sekitarnya berharap pihak PT KAI memasang pintu pengaman perlintasan di jalur tersebut, sebab apabila tidak ada dikuatirkan sering terjadi kecelakaan.

Apalagi di perlintasan kereta api di Air Gading merupakan jalur sibuk, karena ada sekolah, ada juga rumah sakit sehingga banyak kendaraan yang berlalu lalang di jalur tersebut.