Pasar 10 Ulu Palembang segera beroperasi

id pemkot, pemkot palembang

Pasar 10 Ulu Palembang  segera beroperasi

Apriadi S Busri (FOTO Antarasumsel.com/Nila Fuadi)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Pasar 10 Ulu Palembang segera dioperasikan setelah pembangunan dan revitalisasi kawasan selesai Desember ini, sesuai dengan masa kerja anggaran proyek yang didanai Kementerian Perdagangan dan rencananya akan diresmikan Maret 2015 oleh Presiden Joko Widodo.

Direktur Utama PD Pasar Palembang Jaya Apriadi S Busri, Kamis mengatakan saat ini pembangunan masih dalam tahap penyelesaian tahap akhir. Namun, dipastikan penyelesaian akan tepat waktu di bulan Desember.

Menurut dia, pembangunan pasar yang selama ini sangat tidak representatif sebagai tempat bertemu pembeli dan penjual tersebut didanai Kementerian Perdagangan senilai Rp10 miliar.

Dengan selesainya pembangunan pasar yang tidak jauh dari tepi Sungai Musi itu akan menambah pasar tradisional dengan konsep modern di kota pempek, tambahnya.

Ia mengatakan, selama proses pembangunan, pedagang telah di relokasi sementara tidak jauh dari pasar tradisional yang selama ini kotor dan tak teratur itu.

Meskipun telah disiapkan lokasi khusus pedagang sementara tetapi masih banyak yang berjualan di pinggir jalan, sehingga memacetkan lalu lintas di wilayah yang berdekatan dengan Jembatan Ampera itu, katanya.

Ia menjelaskan, sebanyak 400 unit kios disiapkan untuk pedagang yang selama ini berjualan di pasar tersebut. Pengaturan pasar tersebut dilakukan semi modern dengan beragam fasilitas pendukung yang dapat digunakan pedagang, ujarnya.

Apriadi menambahkan, upaya mendorong terealisasinya revitalisasi pasar tradisional terus dilakukan pemkot setempat.

Dana APBD setempat yang terbatas, tentunya menjadi peluang bagi pemkot bekerja sama dengan kementerian maupun pihak ketiga yang berinvestasi merevitalisasi pasar tradisional, tambahnya.