Polres Musirawas temukan simpanan puluhan unit motor

id polres, polres musirawas

Polres Musirawas temukan simpanan puluhan unit motor

Polres Musirawas (FOTO ANTARA)

Musirawas (ANTARA Sumsel) - Jajaran Polres Musirawas, Sumatera Selatan, berhasil menemukan lokasi persembunyian puluhan unit sepeda motor hasil curian dan kekerasan di Desa Sri Kemuning, Kecamatan STL Ulu Terawas, Kabupaten Musirawas.

Puluhan sepeda motor hasil pencurian dan kekerasan (Curas) itu ditemukan tim khusus satuan Reskrim yang diterjunkan beberapa hari lalu, sedangkan pelakunya berhasil kabur, kata Kapolres Musirawas AKBP Nurhadi Handayani melalui Wakapolres Kompol Kadarislam, Sabtu.

Ia menjelaskan tim khusus itu menggerebek lokasi persembunyi motor hasil curian itu di sekitar kaki bukit Desa Sri Kemuning setempat, Kamis (17/12) sekitar 03.00 wib, sedangkan pelakunya sekitar lima orang sudah lari sebelum tim sampai di lokasi.

Barang barang bukti motor tersebut ditemukan di semak-semak bawah kaki bukit dekat perkampungan warga berbatasan dengan wilayah Kecamatan Tugumulyo, selama ini wilayah Tugumulyo menjadi lokasi sasaran kasus curas.

Puluhan sepeda motor itu ditumpuk dan sengaja ditutupi dedaunan yang kondisnya masih utuh, agar tidak terlihat oleh warga setempat dan belum sempat dipasarkan.

Polisi juga melakukan penyisiran dan sweeping ke sejumlah rumah disekitar lokasi penggerebekan, untuk mencari penyimpanan motor hasil curian lainnya yang meresahkan masyarakat setempat.

Ia memperkirakan para pelaku merupakan pemain lama

dan sudah masuk daftar pencarian orang (DPO), bahkan komplotan pelaku tak hanya bereaksi diwilayah hukum Polres Musirawas tapi masuk ke wilayah hukum Polres Lubuklinggau.

"Komplotan mereka berjumlah lima orang dan sudah kita ketahui indentitasnya, serta akan lakukan tindakan tegas dan terukur,"tegasnya.

Kasat Reskrim Polres Musirawas AKP Teddy Ardian

mengatakan para pelaku dalam aksinya mengincar motor korban sekitar jalan poros desa wilayah itu.

Mulai dari wilayah Kecamatan Tugumulyo, Megang Sakti hingga jalan perbatasan Kota Lubuklinggau Musirawas, dengan sasaran anak sekolah dan kaum wanita.

Keberhasilan polisi dalam mengungkap tempat penyimpanan motor diduga hasil curian tersebut, langsung mendapat repon masyarakat, bukatinya sejak, Kamis(18/12) puluhan masyarakat menjadi korban curas itu mendatangi ruang Satreskrim Polres Musirawas ingin mencari sepeda motorny yang dirampok belum lama ini.

"Kita mengimbau masrakat yang menjadi korban curas, agar datang lansung ke Polres dengan membawa surat-surat motornya, kalau memang motor milik yang bersangkutan, akan kita serahkan,"ujarnya.

Salah seorang korban curas Herni (30) warga Desa L Sukoharjo, Kecamatan Tugumulyo, mengaku mendapat informasi keberadaan motor Honda Beat warna putih yang baru dibelinya dua bulan lalu sudah ditemukan.

"Saya berterima kasih sekali kepada polisi di jajaran Polres Musirawas dapat menemukan motornya yang dirampas perampok saat dikendrai bersama anaknya dua pekan lalu," ujarnya.