Pangdam: Prajurit harus menyatu dengan rakyat

id pangdam ii sriwijaya, Purwadi Mukson, prajurit, tni, prajurit tni, tentara nasional indonesia

Pangdam: Prajurit harus menyatu dengan rakyat

Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Purwadi Mukson memeriksa kesiapan prajurit. (Foto Antarasumsel.com/Nova Wahyudi/15/den)

....TNI tidak bisa berbuat banyak bila tidak mendapat dukungan rakyat....
Palembang, (ANTARA Sumsel) - Pangdam II/Sriwijaya Mayor Jenderal TNI Purwadi Mukson mengatakan prajurit harus menyatu dengan rakyat, karena kekuatan TNI bersama rakyat.

Bahkan, TNI tidak bisa berbuat banyak bila tidak mendapat dukungan rakyat, kata Pangdam usai upacara HUT ke-70 TNI di Palembang, Senin.

Prajurit di jajaran Kodam II Sriwijaya harus bersama rakyat agar TNI semakin dicintai masyarakat. Oleh karena itu melalui peringatan HUT ini pihaknya banyak mengikutsertakan masyarakat supaya kedekatan tersebut semakin menyatu, katanya.

Pihaknya melaksanakan pesta rakyat serta memberdayakan warga sekitar dalam peringatan hari ulang tahun tersebut.

"Yang jelas, kemanunggalan TNI dengan rakyat harus selalu dijaga sehingga prajurit semakin kuat," ujar dia.

HUT TNI kali juga ini untuk mengevaluasi diri supaya kecintaan terhadap rakyat semakin kuat bahkan harus ditingkatkan.

Sementara itu Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin mengatakan TNI dan rakyat harus menyatu dan berjuang untuk kepentingan masyarakat banyak.

Jajaran Kodam II/Sriwijaya melaksanakan upacara memperingati HUT ke-70 TNI yang mengikutsertakan ratusan masyarakat dari berbagai kalangan.