KPU pastikan logistik Pilkada sampai tepat waktu

id kpu, kpu sumsel, pilkada, musirawas, musirawas utara, panwaslu,

KPU pastikan logistik Pilkada sampai tepat waktu

Ilutrasi (Foto Antarasumsel.com/Feny Selly)

...Kami bersama tim Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) sudah melihat langsung proses pencetakan surat suara itu dan dipastikan paling lambat 25 Nopember 2015 sudah tiba di Musirawas Utara...
Musirawas Utara, (ANTARA Sumsel) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Musirawas Utara Sumatera Selatan, memastikan logistik Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Muratara khususnya surat suara akan sampai ke daerah itu tepat waktu pada 24 Nopember 2015.

Saat ini surat suara untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Musirawas Utara (Muratara) masih tahap proses pencetakan, kata Divisi Logistik KPU Musirawas Utara, Abdul Halim, Selasa.

"Kami bersama tim Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) sudah melihat langsung proses pencetakan surat suara itu dan dipastikan paling lambat 25 Nopember 2015 sudah tiba di Musirawas Utara," katanya.

Ia mengatakan, saat pertemuan dengan rekanan yang dipercaya mencetak surat suara, sudah menjanjikan selesai tepat waktu.

Surat suara yang tengah dicetak itu jumlahnya sesuai dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang ada di Kabupaten Musirawas Utara, ditambah surat suara cadangan sebanyak 2,5 persen dari total DPT.

"Kita tetap berusaha untuk sampai tepat waktu, saat ini saja bagi yang sudah selesai sedang dalam pengemasan per TPS," ujarnya.

Komisioner Panwaslu Kabupaten Musirawas Utara, Heriyanto

mengatakan hasil pantaun tidak ada permasalahan dalam proses pencetakan, semua sesuai hasil dan rapat koordinasi bersama pasangan calon terkait gambar dan nama.

"Hingga saat ini tidak ada kendala berarti dalam proses pencetakan surat suara itu, karena saat kami lihat bersama di percetakan semuanya sudah sesuai aturan," ujarnya.

Dalam kunjungan ke percetakan beberapa waktu lalu, pihaknya sudah menanyakan langsung ke pimpinan perusahaan mengenai target penyelesaian surat suara tersebut, dan dipastikan dalam minggu ini sudah berada di Kabupaten Musirawas Utara.

"Kita juga ikut mengawasi langsung surat suara dan C6 atau undangan pada saat pemilihan nanti semuanya tidak bermasalah," ujarnya.