Hanura Sumsel tak permasalahkan calon dari luar

id partai hanura, hanura sumsel, calon bupati, pilkada

Hanura Sumsel tak permasalahkan calon dari luar

Sekretaris DPD Partai Hanura Sumsel Zakaria Abas memberikan keterangan kepada wartawan terkain penjaringan calon ketua DPC. (Foto Antarasumsel.com/16/Yudi Abdullah)

....Kami mengundang para kader partai, tokoh masyarakat, kalangan profesional yang berminat untuk maju menjadi calon ketua DPC Hanura di 17 kabupaten/kota....
Palembang, (ANTARA Sumsel) - Dewan Pimpinan Daerah Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Sumatera Selatan tidak mempermasalahkan adanya tokoh masyarakat dan pemuda dari luar partai yang mendaftar menjadi calon ketua di tingkat kabupaten dan kota.

"Berdasarkan data dari panitia penjaringan calon ketua Dewan Pimpinan Cabang Hanura se-provinsi setempat periode 2016-2021 yang dibuka sejak 26 Februari 2016 serta pengembalian formulir dan penyerahan berkas kelengkapan calon pada 10 Maret terdapat 72 orang yang siap bertarung, dari jumlah itu sepuluh orang lebih calon dari luar partai," kata Sekretaris DPD Partai Hanura Sumatera Selatan Zakaria Abas, di Palembang, Minggu.

Dia menjelaskan, bursa calon Ketua DPC 17 kabupaten dan kota di provinsi ini cukup diminati. Selain dari kalangan internal partai juga diramaikan tokoh masyarakat, pemuda dan kalangan profesional dari luar Partai Hanura.

"Kami mengundang para kader partai, tokoh masyarakat, kalangan profesional yang berminat untuk maju menjadi calon ketua DPC Hanura di 17 kabupaten/kota," katanya.

Siapapun yang dinilai memenuhi persyaratan serta memiliki komitmen untuk memajukan dan membesarkan partai akan diajukan ke pimpinan pusat untuk direkomendasikan mengikuti musyawarah cabang.

Menurut dia, jika seluruh rangkaian tahapan proses penjaringan calon ketua DPC se-Sumsel berjalan sesuai rencana dan jadwal yang ditentukan, akan dilaksanakan musyawarah cabang secara bertahap mulai April 2016.

Pelaksanaan muscab DPC Hanura se-Sumsel diupayakan sesuai jadwal yang ditetapkan mengingat seluruh kepengurusan di tingkat kabupaten/kota sudah habis masa baktinya pada Juli 2015 dan diperpanjang sampai muscab serta terpilihnya ketua baru, ujarnya.

Penjaringan dan penentuan rekomendasi calon Ketua DPC Partai Hanura se-Sumsel ini akan dilakukan secara ketat, sehingga pengurus partai di provinsi berpenduduk sekitar 8,6 juta jiwa ini mampu mengemban amanah dengan baik.

Melalui seleksi ketat dan pemilihan secara demokratis diharapkan ketua DPC yang baru dapat lebih memberikan harapan dan membesarkan Partai Hanura di kabupaten/kota se-Sumsel guna menjalankan visi dan misi pengurus pusat yang akan dituangkan dalam program kerja partai lima tahun ke depan.