Korem 044 Gapo temukan metode pencegahan kebakaran hutan

id korem 044 gapo, korem garuda dempo, korem 044, kebakaran lahan, kebakaran pencegahan kebakaran hutan, busa anti api

Korem 044 Gapo temukan metode pencegahan kebakaran hutan

Sejumlah prajurit TNI AD berlari sambil mengangkat mesin penyedot air saat akan memadamkan kebakaran lahan gambut di Desa Palm Raya, Ogan Ilir, Sumsel. (Foto Antarasumsel.com/Nova Wahyudi/15/den)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Korem 044/Garuda Dempo, Kodam II/Sriwijaya berhasil menemukan metode pencegahan kebakaran hutan dan lahan menggunakan busa anti api yang diberi nama "Nusantara Gapo 044".

Tim Satgas kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang dipimpin Komandan Korem 044/Garuda Dempo (Gapo)  Sumatera Selatan, Kol Inf Kunto Arief Wibowo menemukan metode secara cepat, efektif dan efisien mampu memutuskan aliran oksigen di lahan gambut terbakar, dimana uji cobanya dilakukan di Indralaya, Kabupaten Ogan Ilir, Selasa.

Kunto Arief Wibowo mengatakan, dalam uji coba perdana di lahan kawasan terpadu mandiri Indralaya itu, teknologi busa anti api ternyata mampu mencegah masuknya udara dalam proses terjadinya api selama ini menutupi permukaan lain atau terputusnya aliran oksigen pada objek yang terbakar.

Ia menilai, selain sangat cocok digunakan di lahan gambut terbakar, teknologi ini sangat ramah lingkungan dengan biaya yang cukup murah, karena menggunakan bahan bakar berbasis minyak dan campuran limbah sawit senyawa organik dan garam.

"Sementara, metode ini bisa lebih cepat baik secara distribusi maupun penanganannya dan sangat murah jika dibandingngkan menggunakan fasilitas pemadam kebakaran lain dan tidak harus menunggu," katanya.

Staf khusus perubahan iklim Pemprov Sumsel, Najib Asmani menambahkan bahwa hal tersebut adalah salah satu teknologi yang gunanya untuk mencegah kebakaran yang tidak terbatas dengan bios dan foam, tapi juga dikembangkan upaya bagaimana pembusukan rumput sehingga lahannya nanti masih dapat digunakan.

Di samping itu, tim Satgas Karhutla telah melakukan penyebaran bios Nusantara Gapo 044 yang juga merupakan teknologi dalam memperkecil rongga lahan gambut agar tidak mudah terbakar.

Sementara bahan dalam uji coba perdana ini, Tim Korem Gapo 044 melakukan pengecekan kadar air dari bios itu, dan hasilnya sangat efektif menekan rongga-rongga gambut dalam waktu tiga pekan dari awal penyebaran bios.