Jamaah calon Haji Sumsel Juli diasramakan

id haji, jamaah haji

Jamaah calon Haji Sumsel Juli diasramakan

Jamaah haji (ANTARA)

Palembang (Antarasumsel.com) - Jamaah calon haji Sumatera Selatan pada akhir Juli 2017 akan masuk asrama untuk berangkat menunaikan rukun Islam kelima di Arab Saudi.

Kasubag Humas Kanwil Kementerian Agama Sumsel Saefudin Latief di Palembang, Rabu mengatakan, beradasarkan jadwal jamaah calon haji Sumsel berangkat ke tanah suci akhir Juli mendatang.

Oleh karena itu sebelum berangkat jamaah calon haji Sumsel harus masuk asrama untuk melakukan pemeriksaan akhir kelengkapan.

Selain melakukan pemeriksaan akhir kelengkapan jamaah calon haji itu juga akan melakukan pemeriksaan kesehatan, ujar dia.

Pemberangkatan jamaah calon haji diperkirakan selesai pada akhir Agustus mendatang, sehingga harus mempersiapkan diri.

Jamaah calon haji Sumsel jumlah kelompok terbang (kloter) akan bertambah seiring adanya menambahan jumlah kuota.

Selain jamaah calon haji Sumsel juga akan bergabung jamaah dari Provinsi Bangka Belitung, karena daerah ini sudah menjadi embarkasi.

Jamaah calon haji tersebut akan berangkat menuju Arab Saudi melalui embarkasi atau Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang.

Dalam kesempatan itu pihaknya juga mengimbau kepada seluruh jamaah calon haji untuk selalu menjaga fisik dan kesehatan supaya tidak menjadi kendala dalam menunaikan rangkaian ibadah haji nanti.