Legislator berharap pemerintah awasi harga kebutuhan pokok

id Budiarto Marsul, kebutuhan pokok, sembako, ramadhan, bulan puasa, harga kebutuhan pokok, bulan Suci Ramadhan

Legislator berharap pemerintah awasi harga kebutuhan pokok

Pedagang sembako terapung (Antarasumsel.com)

Palembang (Antarasumsel.com) - Wakil Ketua Komisi II DPRD Sumatera Selatan Budiarto Marsul mengharapkan pemerintah melakukan pengawasan harga kebutuhan pokok pada saat bulan Suci Ramadhan.

"Dalam kondisi apapun pemerintah harus bisa mengontrol harga kebutuhan pokok termasuk juga mengawasi distribusi agar tidak terjadi kelangkaan," kata Budiarto Marsul saat ditanya mengenai kenaikan harga kebutuhan pokok di Palembang, Selasa.

Menurut dia, saat memasuki bulan Suci Ramadhan transaksi untuk membeli kebutuhan bahan pokok memang seringkali terjadi peningkatan.

Ia juga menyayangkan, bila ada pihak yang memanfaatkan momen tersebut untuk menaikkan harga kebutuhan pokok tersebut.

"Sudah pasti kalau banyak permintaan tentunya harga meningkat, tetapi jangan juga pedagang jadi seenaknya menaikkan harga barang apalagi pada momen bulan puasa dan menjelang Idul Fitri nanti," katanya.

Ia berharap, para pedagang juga mempunyai rasa tanggung jawab terhadap kenyamanan konsumen, salah satunya dengan menjaga harga kebutuhan pokok agar tidak naik diluar batas kewajaran.

Ia menyatakan, beberapa hari kedepan pihaknya bersama dengan Dinas Perdagangan dan Bulog akan turun ke lapangan meninjau distribusi bahan pokok sekaligus melihat perkembangan harga.

"Kami berharap pemerintah selalu mengikuti perkembangan harga dan kelancaran arus distribusi bahan pokok supaya masyarakat masih dapat menikmati suasana Ramadhan dan Idul Fitri dengan nyaman," katanya.