Dinas Perikanan berikan pelatihan

id dinas perikanan, pelatihan, ikan, perikanan, pkk, Tartilah Ishak

Palembang  (ANTARA Sumsel) - Dinas Perikanan dan Kelautan Sumatera Selatan bekerja sama dengan Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga setempat melakukan pelatihan bagi masyarakat dalam mengelolaan hasil perikanan supaya produksinya semakin bervariasi dan bermanfaat.

Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Sumsel Hj Tartilah Ishak dalam pelatihan itu mengatakan, pelatihan itu untuk menggali kreatifitas dalam mengolah produk perikanan dan kelautan dengan baik dan benar.

Apalagi ikan mengandung protein yang tinggi dan sangat baik bagi kesehatan tubuh, ujar dia.

Lebih lanjut dia mengatakan, ikan juga mengandung berbagai macam mineral yaitu calcium dan lodium serta beberapa vitamin yang dapat larut dalam lemak, sehingga amat baik untuk kesehatan dan pertumbuhan anak.

"Oleh karena itu pihaknya bekerja sama dengan Dinas Perikanan dan Kelautan setempat mengelola hasil ikan tersebut melalui pelatihan supaya produknya semakin bervariasi," ujar dia.

Pelatihan yang diikuti 80 kader PKK itu antara lain membuat kaki naga, bakso ikan, puding ikan dan nugget ikan.

"Yang jelas kualitas ikan terus ditingkatkan melalui pengelolaan yang baik dan benar sehingga semakin higienis," ujar istri Wakil Gubernur Sumsel itu.

Selain materi pelatihan tentang pengelolaan ikan juga kader diberikan tata cara dalam menyimpan ikan supaya tetap segar dan gizi tidak berkurang.

Pihaknya menginginkan kualitas dan mutu ikan terus ditingkatkan atau minimal dipertahankan dengan melakukan pengelolaan dan penanganan secara benar.

Dengan adanya pelatihan itu diharapkan konsumsi ikan semakin meningkat karena produknya semakin bervariasi termasuk gizinya tidak berkurang bahkan bertambah, tambah dia.